Plh Sukamerindu, Salurkan BLT DD ke- 220 KPM

Muara Enim, Gerbang Indonesia – Aswan Eliadi, Plh Kepala Desa Sukamerindu, Kecamatan Sungai Rotan, Kabupaten Muara Enim, salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Dana Desa (DD), tahap 9 bulan September 2021. Bertempat di Gedung Serbaguna setempat, pada Sabtu (02/102021).

BLT DD tersebut, disalurkan kepada 220 Keluarga Penerima Manfaat (KPM), dengan rincian per-KPM menerima Rp. 300.000, dan kegitan itu sendiri berlangsung dengan tetap menerapkan Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 secara ketat.

Plh Kades Sukamerindu, Aswan Eliadi, menyampaikan bahwa, dirinya merasa senang dan lega karena penyaluran BLT DD kali ini berjalan lancar tanpa kendala apapun.

Dikatakannya, dengan adanya BLT DD tersebut, diharapkan dapat sedikit membantu beban masyarakat, apalagi sekarang masih dalam suasana pandemi Covid-19, sedangkan dampaknya masih kita rasakan.

“Alhamdulillah penyaluran BLT DD ini aman dan lancar, kami harap dapat sedikit slot gacor membantu masyarakat yang terdampak pandemi sekarang ini. Kedepan, terkait bantuan kepada masyarakat dalam bentuk apapun jika kita mendapat intruksi maka akan kami sosialisasikan kepada masyarakat, khususnya desa sukamerindu ini, sementara untuk saat ini kami belum mendapatkan intruksi tersebut,” ujar Aswan Eliadi.

“Kepada masyarakat sekitar agar selalu mematuhi protokol kesehatan dengan cara 5 M yaitu, memakai masker, mencuci tangan di air mengalir, menjaga jarak dan menjauhi kerumunan serta mengurangi mobilisasi,” timpal Plh Kades Sukamreindu.

Selain Aswan Eliadi, hadir juga instansi terkait antara lain, BPD dan anggota, Perangkat Desa, Bhabinkamtibmas, Pendamping Desa, Petugas Covid-19 beserta para KPM yang hadir. (Rumba)